Tips
Bisnis dan Marketing - Tidak peduli anda seorang
enterpreneur atau pengusaha yang berpengalaman atau baru memulai. Tidak ada
yang lebih penting dari suatu keberhasilan daripada menjaga diri agar selalu
termotivasi. Perbedaan sebenarnya dari orang yang sukses dan yang gagal ialah
kemampuan mereka untuk mendapatkan kemudian membuat dirinya tetap termotivasi.
Berikut 7 hal menarik seputar motivasi.
1. Motivasi bearti
memilih untuk melakukan apa yang anda tidak ingin lakukan, itulah mengapa hal
tersebut tidak ditemukan pada orang yang tidak termotivasi. Dan kebanyakan orang
ingin memperbaiki situasi mereka, namun hanya sedikit dari mereka yang berani
mengambil tanggung jawab untuk tetap memotivasi diri dan membuat suatu perubahan.
2. Motivasi berasal
dari pengelolaan pikiran dan emosi anda. Bila gagal dalam proses ini, anda akan
hidup dalam keputusasaan. Apa yang ditakutkan seseorang didepannya ialah
ketakutan akan kegagalan. Tapi jika anda tidak mengambil tindakan sama sekali,
maka anda akan gagal seluruhnya. Jadi anda pilih yang mana?
3. Kalimat yang sering
membuat seseorang gagal atau tidak termovitasi dimulai dengan kalimat “Suatu hari nanti, aku akan...” 99%
orang yang mengatakan hal ini biasanya tidak akan menjalankan rencana tersebut
atau bisa juga dalam kondisi sedang bercanda.
4. Jika anda berada di
situasi mempunyai pikiran negatif, segera angkat kaki anda dari sana. Carilah
tempat tenang dan masukan pikiran-pikiran positif. Berdoa atau Meditasi sangat
disarankan untuk menenangkan pikiran.
5. Saat memotivasi diri
sendiri, lebih baik tanyakan pada diri anda sendiri. “Mengapa saya ingin
menjadi jutawan?” daripada “Bagaimana saya bisa mencari nafkah?”.
6. Anda dapat memiliki
apa pun yang anda inginkan dalam hidup, tapi satu hal yang pasti, tidak ada
seorang pun yang akan memberikannya
kepada anda secara gratis. “Everything
of value must be earned.”
7. Orang-orang yang
tidak termotivasi akan menciptakan suatu alasan untuk menghindari suatu
pekerjaan yang tidak ia inginkan. Dan pada orang termotivasi akan memilih untuk
mengambil pekerjaan yang tidak diinginkan orang yang tidak mempunyai motivasi.
“A
Creative man is motivated by the disire to achieve, not by the desire to be
others.”
By:
Ayn Rand
Setiap orang perlu dan butuh motivasi, tapi motivasi setiap orang berbeda-beda, ada yang terinspirasi bukan termotivasi.. Jadi motivasi memang perlu punya, karena ketika sedang down, maka kita akan semangat ketika ingat dengan motivasi.
ReplyDelete