Tokoh Inspiratif
- Profil singkat tentang pendiri Walt Disney: Walter Elias Disney atau yang
lebih dikenal Walt Disney lahir pada tanggal 5 Desember 1901 beralamat di 2156
N. Tripp Avenue di Chicago. Walter sendiri merupakan keturunan Robert D’Isigny,
orang Prancis yang berkelanan ke Inggris. Dan nama Disney merupakan plesetan
dari D’Isigny. Walter Disney semenjak kecil sudah mempunyai hobi dibidang seni
lukis. Silakan baca postingan sebelumnya berjudul Sejarah Awal Terbentuknya Walt Disney
untuk lebih mengenal sosok beliau.
Walt
Disney yang telah sukses menciptakan tokoh kartun Felix the Cat dan Mikie
Mouse. Pada tahun 1934, Disney mendapatkan ide untuk membuat film kartun
berjudul “Snow White and the Seven Dwarfs”. Ide ini menuai banyak hinaan dari
para produsen film dan masyarakat dimana mereka mengatakan bahwa rencana ini
merupakan “Disney’s Folly” (Kebodohan
Disney). Istri Disney, Lilian serta Saudaranya, Roy membujuk Disney agar tidak
melanjutkan recana tersebut. Namun Disney yakin pada apa yang sedang ia
lakukan.
Kemudian
ia mempekerjakan Profesor Don Graham dari Chouinard Art Institute sebagai
pekerja studio. Menggunakan konsep Silly
Symphonies sebagai wadah untuk
menguji animasi manusia yang realistik, spesial effect, dan peralatan khusus
seperti kamera multiplane. Segala upaya dilakukan agar dapat meningkatkan mutu
studio lewat latihan dan pengembangan agar dapat menyajikan kualitas yang
diinginkan oleh Disney. Dan proses pembuatan film “Snow White and the Seven
Dwarfs” diproduksi dari tahun 1934 hingga 1937. Proses pembuatan harus terhenti
sementara dikarenakan saat itu Disney kekurangan dana dan harus meminjam ke
Bank of America.
Pada
21 Desember 1937, Film kartun berjudul Snow White and the Seven Dwarfs diputar
perdana di Carthay Circle Theater. Dan setelah film selesai diputar, semua
penoton berdiri dan memberikan tepuk tangan atas film animasi ini. Animasi Snow
White and the Seven Dwarfs ini menjadi film yang paling sukses didunia setelah
sukses memperoleh lebih dari 8 juta dollar dalam tayangan perdananya. Dan RKO Radio Pictures setuju menjadi
distributor untuk film ini. Keinginan Disney untuk membangun sebuah kampus bagi Walt Disney Studios di Burbank akhirnya dapat terwujud pada 24 Desember 1939 lewat penjualan film Snow White ini.
Lewat film
animasi “Snow White and the Sevens
Dwarfs” ini merupakan titik awal
zaman keemasan dalam animasi Walt Disney. Walt
Disney butuh hampir empat dekade untuk dapat merasakan buah yang manis.
Walaupun saat ini beliau sudah tidak ada lagi, namun seperti quote dibawah,
semuanya akan terus berjalan selama didunia ini masih ada imajinasi. Apa
tanggapan anda tentang sosok beliau?? Yuk sharing disini.
Quote
by Walt Disney:
“Disneyland will never
be completed. It will continue to grow as long as there is imagination left in
the world.”
Ternyata bgt ya. Ane suka snow white jg. Dan quotes ny ane suka bgt
ReplyDelete@jam antik: yoi. saya juga suka bgt kata dari quotes. cm kl ga ada disney ya ga ada tokoh kartun ky miki, guffy, donal duck, dll
ReplyDeletesalam kenal :)
Walt Disney termasuk tokoh yang banyak menemui kegagalan sebelum mencapai kesuksesan di masa hidupnya. salutttt
ReplyDelete@Norain: Thanks sudah berkomentar disini. Betul, Walt Disney termasuk salah satu tokoh yang harus susah payah sebelum sukses. namun sekarang ini sudah maju sekali dan efek modern sudah disisipkan.
ReplyDelete