Pages

Tuesday, December 24, 2013

Tips: 5 Hal Yang Menolong Kita Untuk Tetap Fokus

Tips: 5 Hal Yang Menolong Kita Untuk Tetap Fokus

Tips Bisnis dan Marketing - Era bisnis yang terus berkembang dan bersaing membuat setiap orang harus ekstra kerja keras untuk mendapatkan kinerja yang lebih baik. Mereka harus memeras otak dan tenaga mereka hingga titik tertinggi. Namun dengan kondisi seperti ini mereka tidak akan dapat fokus total seperti awal mereka bekerja, sehingga kesalahan dalam mengambil keputusan dan membuat laporan pasti terjadi. Oleh sebab itu fokus mutlak diperlukan dalam dunia bisnis untuk menciptakan efektifitas dan efisiensi kerja yang baik. Berikut 5 hal yang menolong kita untuk tetap fokus yang dapat anda terapkan dalam hidup anda:


1. Pahami gaya bekerja anda

Saya pribadi akan fokus saat berada di tempat yang tenang dan terbuka oleh sebab itu saya selalu mengerjakan bahan tulisan saya pada saat jam 12 malam atau jam 2 pagi saat orang-orang sedang tidur. Kemudian saya akan membawa Notebook saya ke warung kopi dekat rumah saya, dan mulai mengerjakan pekerjaan saya. Lain halnya dengan teman saja, sebut saja namanya Joko Tingkir. Ia akan fokus saat bekerja bila berada di depan komputer didalam kamarnya sambil mendengarkan musik menggunakan headphone. Kenali Gaya anda bekerja, dengan begitu suatu pekerjaan dapat diselesaikan secara fokus dan efisien.

2. Jangan pikirkan hal yang belum tentu terjadi.

Sering saat kita sedang mengerjkan satu pekerjaan terkadang akan ada pikiran muncul, apakah cara ini benar?, apa yang harus dilakukan bila cara ini salah?, dan bagaimana solusinya untuk keluar dari masalah ini bila terjadi?. Persamaan dari tiga pertanyaan diatas merupakan hal yang belum terjadi. Hal tersebut hanya muncul di pikiran kita. Memang seorang pemilik bisnis, kita belajar untuk mengantisipasi langkah berikutnya. Namun ini merupakan kebiasaan buruk yang akan merusak fokus kita. Jadi Cobalah untuk belajar tidak khawatir tentang suatu hal yang belum tentu terjadi dan maksimal mengerjakan pekerjaan kita dengan sebaik-baiknya.

3. Jangan terburu-buru mengambil keputusan

Saya dulu sering sekali mengambil suatu keputusan yang pada akhirnya saya sesalkan. Bukan hanya di dunia kerja namun terkadang dalam hidup pribadi, dan hal tersebut membuat saya marah sendiri. Teman saya pernah berkata pada saya bahwa saat kita dalam situasi yang mendesak dan diharuskan mengambil suatu keputusan, otomatis “fokus” kita akan berkurang. Oleh sebab itu ciptakan satu momen dimana kita harus menenangkan pikiran sebelum mengambil keputusan. Dan bila itu tidak bekerja, mintalah satu atau dua hari kepada mereka untuk anda berpikir ulang dan berikan alasan anda. Karena keputusan yang terburu-buru tanpa satu atau dua pertimbangan hanya akan membuat anda jatuh dalam lubang yang sama, kecuali anda sudah tahu benar medan anda.

4. Buat daftar harian tentang apa yang anda akan lakukan 

Setiap hari saya menyiapkan daftar harian tentang “Apa yang saya lakukan hari ini”, saya akan menyortir mana yang lebih prioritas duluan. Dan hari ini saya harus bertemu salah satu kolega bisnis saya pukul 9 pagi, maka ini akan saya prioritaskan. Oleh sebab itu saat sudah sampai ditempat tujuan, saya pasti mematikan Smartphone saya. Hal ini dilakukan agar saya dapat fokus penuh pada pembicaraan dan dapat memilih keputusan yang baik saat bisnis dengan kolega saya. Hal ini telah saya coba dan saya bisa fokus penuh dan mengerti apa yang harus saya lakukan. Dan saat saya menyalakan kembali ponsel, hanya beberapa sms yang tidak terlalu penting yang masuk.

5. Hadiahkan diri anda

Sama halnya seperti anda memberikan pujian atau bonus pada karyawan. Anda juga perlu sesekali dimanjakan. Saya sendiri setelah kegiatan yang mengharuskan saya untuk fokus penuh, saya akan mengambil waktu sejenak untuk duduk santai di warung kopi, atau mungkin pergi ke tempat pijat refleksi. Kemudian setelah itu, saya akan kembali fokus pada pekerjaan saya.

Tidak fokus bisa di ibaratkan seperti kita berada di sebuah jalan yang tertutup kabut. Bila kita terus memacu kendaraan kita, kemungkinan besar kita akan mengalami kecelakaan. Bagaimana tanggapan anda? Apakah anda mengenali gaya bekerja anda dan apakah anda telah membuat daftar harian anda?

“Keep focused on the substantive issues. To make a decision means having to go through one door and closing all other.” by: Abraham Zaleznik

1 comments:

  1. salam kenal gan. informasi nya menarik. poin nomor 2 yang sering saya alami, saya sudah coba ga pikirin. tp tetap aja parno duluan hahaha

    ReplyDelete

 

Followers